Banyak Faham Islam Baru, IPNU IPPNU “Ojo Kagetan”

0

Sedan, Pelajarnurembang.or.id | Seiring perkembangan zaman yang semakin komplek, bermunculan faham – faham islam baru yang berlomba – lomba untuk menyebarluaskan ajarannya berkedok agama islam. Oleh sebab itu, pelajar yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU – IPPNU) diharapkan tidak mudah terpengaruh dan ojo kagetan (bahasa jawa, artinya : jangan kagetan).

Demikian disampaikan oleh Ketua GP Ansor Kecamatan Sedan, Mahrus dalam tausyiah singkat dalam acara Konferensi PAC IPNU IPPNU Sedan di Pondok Pesantren Al Bahdi, Kenongo Sedan, Jum’at (12/01/2018) pagi. Menurutnya, pelajar NU harus mampu berpegang teguh pada faham ahlusunnah waljamaah yang menjadi landasan NU.

“Banyak aliran di luar NU yang merongrong ideologi NU. Oleh karena itu harus di tanggulangi dengan jangan kagetan. Jika kagetan, akan gampang terpengaruh. Itu membahayakan, karena ada beberapa aliran itu yang tidak sesuai dengan yang diharapkan NU maupun NKRI. “Intinya, kita melakukan hal ini untuk membendung radikalisme yang menghantui NKRI,” katanya.

Pihaknya mengakui, mencari kader di ranting merupakan salah satu usaha yang cukup menguras tenaga. “ Jika IPNU mampu, ini luar biasa. Adanya PK sudah luar biasa,” sambungnya.

Sementara itu, Syuriah MWCNU Kecamatan Sedan, K.H Musa Salim mengatakan banyak orang sekarang yang mubaligh tapi tidak tahu apa yang diucapkannya. Pemuda sekarang juga dirasa lebih malas daripada dulu.” Oleh IPNU IPPNU harus kreatif untuk menghadapi masa depan yang semakin kompleks,” harapnya.

Disisi lain, Konferancab dengan tema Mencetak kader yang berkualitas menuju kelompok mayoritas Nahdlatul Ulama tersebut melahirkan Rekan Toif dan Rekanita Niha memimpin PAC IPNU IPPNU Sedan untuk dua tahun kedepan. Kim

Leave A Reply

X